Home » Blog » Kacamata Safety Stylish dan Aman

Kacamata Safety Stylish dan Aman

  • by
kacamata safety


Mata merupakan salah satu bagian organ tubuh yang rentan mengalami kecelakaan dalam situasi yang tak terduga karena adanya faktor-faktor seperti cahaya, panas radiasi, cedera mekanis, debu, suspensi, logam cair,gas, uap dan lain sebagainya. Namun, Seiring berjalannya waktu kacamata pun mengalami penambahan fungsi yang mana baik orang yang matanya masih sehat maupun tidak, bisa dan perlu menggunkan kaca mata sebagai perlindungan mata atau disebut kacamata safety.


Sebagian besar orang mungkin sudah menyadari bahwa ada udara yang sudah terkontaminasi di sekitar kita saat ini yang bila dibiarkan saja dalam waktu lama bisa menyebabkan iritasi pada mata yang akan menghambat penglihatan kita.

kacamata safety


Berdasarkan apa yang tertulis dari wikipedia, kacamata adalah lensa tipis untuk mata yang berguna untuk menormalkan dan mempertajam penglihatan. Ya pada hakikatnya, kacamata pada masanya adalah alat bantu yang dapat digunakan oleh orang-orang yang memiliki masalah pada matanya agar dapat melihat kembali secara normal dan nyaman.


Tahukah Anda National Institute for Occupational Safety and Health (NIOSH) menyebutkan, lebih dari 2.000 cedera mata terjadi di tempat kerja setiap harinya? Sekitar 10 sampai 20 persen pekerja dari jumlah total cedera mata akibat kecelakaan kerja mengalami kebutaan atau kehilangan penglihatan secara permanen dan kehilangan penglihatan secara sementara.


Itu disebabkan partikel benda beterbangan (potongan kayu, kaca, logam), radiasi cahaya, dan percikan api yang mengenai mata sering kali menjadi penyebab terbanyak pekerja mengalami cedera mata. Oleh karena itu, Occupational Safety and Health Administration (OSHA) mewajibkan para pekerja untuk selalu menggunakan perangkat pelindung mata ketika bekerja di area dengan potensi bahaya tadi.


Jenis Alat Pelindung Mata

Safety Spectacles (kacamata safety)

Merupakan pelindung primer yang berguna untuk melindungi mata dari berbagai sumber bahaya. terdiri dari lensa pengaman, frame pengaman, dan pelindung di kedua sisi. Frame kacamata safetyn biasanya terbuat dari logam dan/atau plastik dan dapat kompatibel dengan berbagai macam lensa. Perisai sampingnya juga mudah dibongkar pasang sesuai kebutuhan.

Safety Goggles

Pelindung primer yang berguna untuk melindungi mata dari fragmen atau partikel beterbangan, benda beterbangan, dll. Safety Googles berbetuk seperti kacamata renang yang memiliki pelindung yang mengelilingi area mata dan memungkinkan melindungi dari asap, uap, cairan dan kabut. Hal ini untuk mencegah obyek masuk di bawah atau di sekitar kacamata.

kacamata safety
Construction site safety. Protective hard hat, headphones, gloves, glasses and masks on wooden background, copy space, top view


Jenis-Jenis Kacamata Safety

Kacamata Safety untuk Pengelasan

Proses pengelasan mencakup perlindungan terhadap sinar UV dan IR intens yang tak terlihat namun bisa menyebabkan terjadinya cedera mata. Kacamata safety pengelasan memberikan perlindungan tingkat tinggi ketika melakukan tugas yang satu ini.

Kacamata Laboratorium

Kacamata safety laboratorium dirancang tahan terhadap bahan-bahan kimia dan tahan terhadap kabut. Kacamata ini melindungi mata dari larutan asam yang berbahaya dan percikan bahan-bahan kimia dengan penutup penuh.

Kacamata laboratorium biasanya memiliki pandangan panorama yang luas. Ini terdiri dari komponen yang keras dan lunak sehingga pengguna bisa menggunakannya dengan lebih lama.

Kacamata Pelindung UV

Kacamata pelindung UV memiliki lapisan khusus yang menghalangi masuknya sinar UV ke dalam mata pengguna. Ini memberikan kenyamanan yang ekstra dan melindungi pengguna dari permasalahan mata jangka panjang seperti kanker mata, katarak dan lain sebagainya.

Kacamata Anti Kabut

Kacamata yang satu ini memiliki lapisan anti kabut yang bisa mengurangi masalah pengabutan dan mengganggu penglihatan. Kacamata anti kabut biasanya digunakan oleh pekerja di wilayah dengan kabut yang ekstrem. Ini membuat penglihatan mereka lebih jelas. Biasanya kacamata tersebut memiliki desain ventilasi yang tidak langsung dan lensa fog ban TM.

Pemilihan Kacamata Yang Tepat


Hampir semua lini industri membutuhkan kacamata jenis ini untuk pekerjanya.
Nah, berikut ini adalah beberapa hal yang harus Anda pertimbangkan dalam memilih kacamata pengaman terbaik:

1. Fitur
Pertimbangan pertama adalah fitur yang ditawarkan oleh si kacamata. Fitur di sini akan terkait dengan bahan dasar pembuatan, ukuran lensa hingga bobot dari kacamata itu sendiri. Anda harus ingat, kacamata safety ini digunakan saat bekerja. Tentunya Anda butuh kacamata yang ringan, nyaman dipakai dan tentunya terjamin keamanannya. Intinya, cari tahu kacamata pengaman mana yang menawarkan fitur terlengkap sesuai dengan kebutuhan Anda ya. Jangan lupa juga untuk menyesuaikan fitur yang ditawarkan dengan kondisi lingkungan kerja.

2. Teknologi
Kacamata Safety di era digital ini, perkembangan teknologi berkembang begitu pesat. Hampir setiap produk menyematkan teknologi terbaru agar menarik konsumen. Penerapan teknologi pada kacamata ini bisa ada pada bagian frame ataupun lensa kacamata pengaman. Untuk bagian frame, mungkin ada kacamata yang teknologi anti bakteri ataupun anti selip agar kacamata mudah dipakai dan tidak licin meski terkena keringat.
Sebaliknya, ada cukup banyak teknologi yang bisa diterapkan pada bagian lensa. Sebut saja teknologi yang bisa meminimalisir cahaya yang masuk ke dalam mata, menyesuaikan pandangan mata terhadap kondisi sekitar hingga merubah warna lensa sesuai dengan kebutuhan. Sudah bisa dipastikan, semua teknologi yang disematkan pada kacamata pengaman memiliki tujuan utama untuk melindungi mata dan tidak menghalangi pandangan saat Anda bekerja.

3. Desain atau Frame
Biasanya, bahan Frame Kacamata Safety terbuat dari :
Frame metal berbahan dasar logam
Frame plastik atau polymer adalah bahan dasar plastik
Frame Kombinasi berbahan dasar plastik dan logam
Untuk desain, Meski digunakan untuk bekerja bukan berarti Anda hanya menggunakan kacamata pelindung dengan desain monoton. Faktanya, saat ini Anda bisa mendapatkan berbagai kacamata safety terbaik dengan desain menarik. Desain yang menarik ini bisa diwakilkan dengan kacamata yang mengaplikasikan sport style, pemilihan warna neon atau terang hingga bentuk frame yang terlihat lebih stylish.

4. Harga
Harga kacamata pengaman terbaik selalu mahal?
Pertanyaan ini sedikit ambigu dan sedikit menyesatkan. Hal ini karena spesifikasi kacamata terbaik itu berbeda untuk masing-masing orang.
Di Situansan.com kami menyediakan Harga Kacamata Google Terbaik dengan berbagai macam jenis kacamata safety yang sesuai dengan kebutuhanmu.


Sudah faham seberapa pentingnya penggunaan kacamata safety dalam tempat kerja ?
Ayoo Gunakan alat pelindung safety yang tepat sesuai potensi bahaya di area kerja Anda yaa yuk klik disini

Semoga Bermanfaat,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *