Home » Blog » Eye Bolt Komponen Penting Rigging

Eye Bolt Komponen Penting Rigging

  • by
eye bolt

Eye bolt atau yang disebut dengan cincin baut adalah salah satu alat rigging yang sering sekali dimanfaatkan untuk industri angkat berat seperti bidang konstruksi , transportasi ataupun untuk manufaktur. Salah satu fungsi dari alat tersebut adalah sebagai alat pendukung pengaplikasian alat lain , gunanya bisa dikatakan tetap menjadi penopang untuk kebutuhan alat berat. Untuk pengaplikasian eye bolt lebih didominasi untuk digunakan pada perangkat yang terdapat lubang sekrup namun tidak mempunya ujung pengait yang bisa di kaitkan sehingga membutuhkan aksesoris pendukung lain seperti eye bolt ini.

Karena aksesoris ini terbilang berukuran tidak terlalu besar , bahannya pun sebagian besar dari besi maka harga nya pun cukup terjangkau jika dibandingkan dengan alat rigging yang lain. Namun tentu saja walaupun bukan produk vital namun keberadan eye bolt sangat membantu proses pekerjaan anda. Maka tidak heran jika para pelaku bisnis menjadikan aksesoris ini sebagai alat yang wajib di stock , karena kemungkinan hilang lebih besar dari pada komponen alat yang lain.

Type Eye Bolt

Dalam bidang industri aksesoris pendukung alat berat ini juga mempunyai berbagai jenis dan bentuk , disesuaikan dengan kebutuhan pengaplikasian dilapangan. Ada 2 jenis pada eye bolt ini yaitu Plain Pattern dan Shoulder Pattern

Untuk 2 Jenis tersebut mempunyai penjelasan tentang bentuk fisik serta pengaplikasiannya masing-masing. Yuk kita bahas masing-masing

Plain Pattern

Plain Pattern mempunyai bentuk bahu di bagian matanya , dan untuk ulir pada alat tersebut terdapat jarak dengan mata cincin bautnya. Untuk jenis ini dimanfaatkan untuk mengangkat obyek dengan posisi lurus. Jadi untuk jenis ini sangat tidak direkomendasikan untuk pengangkatan obyek yang mempunyai titik sudut.

eye bolt

Shoulder Pattern

Shoulder pattern sesuai dengan namanya jenis ini memiliki bentuk fisik yang mempunyai sisi lekuk atau bisa dikatakan sebagai pundak di mata nya. Selain itu bentuk sekrupnya pun diciptakan ulir hingga ujung cincin bautnya. Dari bentuk tersebut , jenis ini cocok digunakan untuk pengaplikasian angkat yang mempunyai titik sudut.

Walaupun berbeda keduanya tetap menjadi aksesoris angkat yang perlu diperhatikan dalam industri anda , tidak semua alat yang ada miliki hanya membutuhkan satu jenis alat oleh karena itu lebih baik anda memastikan jenis apa yang dibutuhkan dalam mendukung pekerjaan anda.

eye bolt

Swivel Eyebolt

Jenis swivel ini merupakan jenis yang juga mudah ditemui dipasaran , keunggulan jenis cincin baut model ini dapat menyesuaikan posisi benda dan beban yang diagkat yang menggunakan kemampuan daya tarik gravitasi bumi. Dengan demikian benda yang diangkat akan lebih aman. Sehingga rantai atau alat angkat lainnya tidak perlu menanggung beban eyebolt itu sendiri.

Untuk jenis swivel diutamakan untuk industri bongkar muat barang seperti pengangkatan dan pemindahan kontainer ,namun juga bisa dimodifikasi untuk kebutuhan bidang lainnya seperti manufaktur dan konstruksi.

Penjelasan diatas merupakan berbagai type cincin baut yang dapat anda gunakan untuk membantu kecepatan , kelancaran dan keamanan pekerjaan anda

Keunggulan Eye Bolt

Jika alat angkat lain membutuhkan spesifikasi khusus yang harus detail di mengerti sangat beda jauh dengan alat ini. Cincin Baut merupakan aksesoris pendukung lifting yang cukup mudah didapatkan diberbagai toko atau perusahaan disekitar anda. Atau bahkan dijaman yang semakin digital ini , anda bisa mendapatkan alat ini secara online.

Jenis atau varian dari eyebolt juga tidak terlalu banyak ,anda hanya perlu mengetahui ukuran eyebolt yang disesuaikan dengan berapa besar kapasitas yang akan diangkat. Untuk pengaplikasian alat ini pun cukup mudah , namun karena alat angkat memiliki resiko kerja yang cukup tinggi maka tetap kami sarankan untuk pemasangannya pun harus dilakukan oleh user yang sudah profesional.

eye bolt

Jenis Material Eyebolt

Jenis material eyebolt ada beragam jenis karena kebutuhan setiap industri tentu saja berbeda-beda. Kebutuhan industri bukan hanya disesuaikan dengan kebutuhan bidang pekerjaan namun bisa juga disesuaikan dengan kondisi atau area kerja. Misalnya untuk wilayah yang berdekatan atau bersentuhan langsung dengan perairan maka disarankan untuk memilih eye bolt yang tahan terhadap korosi, sedangkan lokasi industri dan proyek yang didominasi area daratan maka tidak terlalu dibutuhkan untuk eyebolt dengan jenis galvanis .

Galvanis

Galvanis merupakan jenis coating yang menggunakan proses pelapisan ganda pada besi atau baja. Manfaatnya adalah untuk memberikan perlindungan material terhadap karat dan juga korosi. Memang benar bahwa proses galvanisisasi tidak dapat menjamin 100% material tidak korosi atau berkarat , namun membantu material lebih awet dan tahan lama jika dibandingkan material yang tidak mendapatkan perlindungan.

Jenis ini juga dikenal sebagai material yang paling ekonomis jika dibandingkan dengan jenis lainnya.Hal tersebut bukan berarti kualitas galvanis ini buruk, jenis ini masih dapat digunakan untuk berbagai jenis industri seperti manufaktur , konstruksi dan lain sebagainya yang mempunyai karakter area kering. Area yang tidak lembab dan basah.

Stainless Steel

Berbeda dengan Galvanis , jenis stainless steel merupakan jenis material yang mempunyai kualitas anti karat dan korosi yang sangat tinggi. Bahkan tingkat perlindungannya 100% sehingga material yang sangat lama dan terendam airpun tetap aman dan tidal terkelupas. Bahkan jika material tersebut tergores sekalipun , kekuatan stainles tetap mempertahankan keutuhan pelindung terhadap materialnya.

Stainles Steel murupakan gabungan antara dua jenis bahan pelindung yaitu baja rendah karbon dan kromonium.

Oleh karena itu jenis material ini sangat di rekomendasikan untuk penggunaan industri rigging. Perlu anda ketahui bahwa stainless steel juga mempunyai berbagai jenis kadar seperti kadar stainles 304 dan kadar stainless 316. Apa beda keduanya , yuk kita ulas satu persatu

eye bolt

Stainless Steel 304

Untuk jenis 304 perlu diketahui bahwa jenis ini merupakan jenis standart stainless yang biasa umum digunakan. Untuk 304 ini mempunyai ciri khas tahan terhadap oksidasi asam serta dapat menahan keadaan material korosi standart. Jenis ini sangat direkomendasikan untuk bidang konstruksi , pertanian bahkan untuk bidang otomotif.

Stainless Steel 316

Selain jenis material 301 , satu jenis lainnya yaitu type 316. Untuk type 316 mempunyai tingkat ketahanan korosi dan asam yang jauh lebih tinggi dibandingkan 304. Didalam type 316 terdapat kandungan Molybdenum sehingga jenisa material ini bisa sangat kuat terhadap korosi air laut serta kabut. Sangat cocok digunakan untuk industri kelautan yang sering mengalami kondisi extreme seperti kelembaban udara yang tinggi dan area yang berklorida tinggi sekalipun. Type 316 sering disebut dengan marine grade sehingga memang cocok untuk industri kelautan.

Aplikasi Cincin Baut

Pemasangan cincin baut secara umum memang mudah, anda hanya perlu melepas atau memasang eye bolt pada bagian alat yang diperlukan. Sebelum anda memasang , pastikan cincin baut yang anda gunakan masih bagus , tidak karatan bahkan korosi. Kembali lagi walaupun terlihat remeh namun kualitas eye bolt tetap harus diperhatikan , karena setiap komponen dari alat angkat baik itu kecil atau besar semua sama memiliki resiko yang bisa merugikan manusia. Selain kualitas pastikan eye bolt yang digunakan juga sudah memenuhi standart kualitas yang sudah teruji kekuatannya. Karena banyak sekali dipasaran eye bolt yang tidak bersertifikat dan sangat murah dijual dipasaran. Pastikan anda membeli cincin baut yang kualitas nya dapat dipertanggung jawabkan.

Ukuran Cincin Baut

Ukuran cincin baut juga bervariasi sama dengan aksesoris alat angkat yang lainnya, ukurannya berkisar mulai 6 hingga 64 mm. Ukuran tersebut di sesuaikan dengan kebutuhan angkat anda, untuk beban.

Pengaruh Kekuatan

Penjelasan diatas sudah memberikan informasi mengenai jenis barang dan material dari eyebolt. Selain keduanya , anda perlu tahu apa yang menjadi pengaruh bagi kekuatan eyebolt sehingga anda bisa mempertimbangkan ukuran serta kualitas eyebolt yang akan anda pilih

Material

Untuk jenis material pada cincin baut sangat direkomendasikan yang berbahan baja karena mempunyai kekuatan yang lebih besar jika dibandingkan dengan type stainless steel. Jika beban yang anda angkat tidak terlalu besar dan area anda lembab dan basah makan stainles bisa dijadikan alternatif.

Sudut Angkat

Untuk sudut angkat cincin baut yang direokomendasikan adalah sudut 45 derajat, jadi jika anda mengangkat benda melebihi standart sudut angkat nya maka kekuatan dari eyebolt itu sendiri akan berkurang. Disarankan anda memilih dan mengaplikasikan cincin baut sesuai standart keamanannya.

Ukuran

Selain kedua hal tersebut , kunci dari kekuatan dari cincin baut adalah ukuran nya. Jika benda yang akan anda kaitakan berukuran lebih kecil maka eyebolt juga akan dengan pas dan benar mengait , sehingga sangat tidak direkomendasikan untuk menggunakan eyebolt yang sesak dan tidak melebihi ukuran pengaitnya. Selain tidak aman , hal tersebut dapat merusak eyebolt itu sendiri.

Distributor Eye Bolt

Untuk membeli Eye Bolt yang berkualitas anda bisa menemukan di berbagai toko online ataupun offine yang ada disekitar anda. Berikut kami berikan rekomendasi distributor Eye Bolt yang berkualitas sebagai berikut

Surabaya

PT. SITU PESAN SINI ANTAR (ONLINE)

Komplek Pergudangan ANGTROPOLIS 46 Jl. Margomulyo 46 Blok B-10Asemrowo, Kota SBY, Jawa Timur 60182
Contact Person Chandra 0811-3870-3700

PT. BENTANG PERSADA INTERNUSA SURABAYA

Alamat : Jl. Margomulyo No.46, Greges, Asemrowo, Surabaya City, 60183
Contact Person Chintia 0811-3526-178

TOKO RANTECH MARGOMULYO

Alamat : Komplek Pergudangan Angtropolis 46 Blok B-14 , kecamatan Asem Rowo , Surabaya , Jawa Timur 60182
Contact Person Suci 0813-3307-9188

TOKO RANTECH KALIANAK

Alamat :Jl.Greges Timut No.73 , Asem Rowo Kota Surabaya , Jawa Timur 60183
Contact Person Nur 0812-5945-6060

Jakarta

CV. GIAN EFATA MARINE

Alamat :Jln.Raya Cakung Cilincing KM 2, Komplesk Green Sedayu Bizpark Cakung, Blok GS-8A no 21 jakarta, RT.11/RW.6 Cakung, Kota Jakarta Timur, Jakarta 13910
Contact Person Adam 0812-3378-0900

Bekasi

PT. BENTANG PERSADA INTERNUSA CABANG BEKASI

Alamat : Jln.Sultan Hasanuddin 263-265 , Ruko Tambun City Blok RF 17 Tambun Selatan , Bekasi, Jawa Barat 17510
Contact Person Winda 0811-3001-051

Gresik

TOKO RANTECH GRESIK

Alamat : Jl.Roomo No.242 ,Roomo , Kecamatan Manyar ,Gresik , Jawa Timur 61151
Contact Person Lilis 0811-3330-420

Untuk pengaplikasian industri rigging pada cincin baut dapat dikategorikan untuk beberapa industri , komponen ini dirasa cukup familiar dengan para pelaku industri. Jika anda membutuhkan eyebolt dengan kualtas dan harga terbaik , yuk bisa langsung klik disini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *